Tahukah anda apa itu baterai double power ?, benarkah baterai double power membuat ponsel tidak awet ?, atau fungsi sebenarnya baterai double power itu apa ?. dari berbagai pertanyaan tersebut Dunia android akan mengulasnya untuk anda. yuk kita simak.
Sudah bukan rahasia lagi kalau sekarang ini dipasaran beredar berbagai jenis baterai dengan embel-embel double power. apa sebenarnya baterai double power itu sebenarnya ?. Masih ingat tentang tutorial saya bab daya baterai ?, begitu pula dengan baterai double power dimana baterai tersebut mempunyai Ampere yang lebih besar dari baterai default yang direkomendasikan produsen ponsel. Dengan ampere yang lebih besar bahkan bisa dua kalinya maka kekuatan dan daya tahannya memberi asupan arus di ponsel menjadi berlipat alias lama habisnya.
Kemudian apakah baterai double power itu berbahaya dan bikin ponsel tidak awet ?. Untuk menjawab hal itu maka dapat bisa dikatakan berbahaya kalau spesifikasi yang diharuskan ada batasan ampere yang harus dipatuhi. ada komponen-komponen didalam ponsel yang tidak bisa dilalui oleh daya yang lebih besar dari yang diperbolehkan maka bisa berbahaya untuk ponsel bahkan bisa terjadi ledakan. Namun disisi lain smartphone sekarang sudah dinilai aman untuk dialiri arus yang lebih besar namun tetap pada batasannya. Contoh, apabila baterai ponsel mempunyai ampere 2000mAh maka masih ditoleransi dengan menambahkan daya baterai ( double power ) menjadi 3700mAh - 4200mAh.
Terlalu berlebihan memberikan beban daya di ponsel akan beresiko terhadap kelangsungan hidup komponen-komponen didalamnya. sangat disayangkan kalau cuma ingin menambah kekuatan baterai namun mengorbankan keawetan ponsel kita. Jadi, bijak dan teliti memilih baterai double power untuk ponsel merupakan cara terbaik.
EmoticonEmoticon