Tips memilih HP android

Bagi sobat semua yang akan beralih ke Handphone smart android haruslah pintar memilih dan memilah android mana yang akan ditunjuk. untuk itu perlu tips memilih HP android agar pilihan kita tidak salah dan mengecewakan disuatu hari nanti. dibawah ini adalah beberapa tips yang mungkin bisa dijadikan patokan.


1. Performa , untuk performa sebaiknya lihat spesifikasi prosesor dan RAM ponsel yang hendak kalian beli. Prosesor dual-core 1 GHz dan RAM di atas 512 MB sudah lumayan cukup untuk memenuhi hasrat gaming di ponsel kalian. Pilihlah Android murah yang memiliki prosesor dari pabrikan ternama, misalnya Qualcomm dengan Snapdragon-nya atau Samsung dengan Exynos-nya. untuk Memilih prosesor dari vendor yang kurang ternama atau malah tidak pernah terdengar sepak terjangnya sangat riskan, selain berkualitas di bawah rata-rata juga relatif sulit dalam development. Jika terpaksa pilihlah Android murah yang ditenagai oleh prosesor Mediatek, performa yang dimilikinya lumayan bagus dan tidak mengecewakan namun tetap dengan harganya yang miring.

 2. Layar & Resolusi, untuk Beberapa vendor Cina atau lokal gemar menggembor-gemborkan Android murah dengan layar lebar, mulai dari 4 inci hingga 5 inci. Sebagian dari mereka menawarkan layar lebar namun dengan resolusi yang rendah. Layar lebar dengan resolusi rendah berakibat kurang tajamnya gambar yang ditampilkan karena kerapatan piksel sangat rendah. Apa gunanya layar lebar namun gambar kurang tajam? Pilihlah ponsel Android dengan resolusi minimal WVGA (800 x 480 piksel) untuk layar sekitar 4 inci. 

3. Konektivitas Untuk konektivitas, untuk itu pilihlah Android murah yang sudah dilengkapi dengan teknologi 3G/3,5G. Android adalah sistem operasi yang harus terus terkoneksi dengan internet, koneksi dengan kecepatan tinggi akan sangat membantu. 

4. Garansi, masalah garansi Ini salah satu poin terpenting, carilah vendor yang peduli dengan konsumennya. Intinya cari vendor yang memiliki reputasi baik. Semurah apapun ponsel yang kalian beli, kalian berhak atas jaminan kerusakan atau cacat produksi. Garansi minimal yang diberikan adalah 1 tahun. 

5. Update , urusan update adalah hal yang sangat sulit diharapkan dari Android murah. Tapi tak ada salahnya memilih ponsel dari vendor yang gemar memberikan update OS mereka.


EmoticonEmoticon